May 04, 2010

Script VS Programming

  • Bahasa skrip (scripting) adalah bahasa pemrograman yang diinterpretasikan secara khas dan dapat diketik langsung oleh pengguna. Skrip berbeda dengan program, karena program harus dikonversi terlebih dahulu secara permanen menjadi berkas biner tereksekusi (yaitu nol dan satu) sebelum dijalankan.Dalam permainan komputer, skrip memperluas logika permainan, mengatur mesin permainan dengan data permainan tertentu. Skrip juga dapat membuat aplikasi dapat diprogram sehingga pekerjaan berulang dapat dengan cepat diotomasi.

Contoh bahasa skrip yang cukup berkembang antara lain adalah UnrealScript yang digunakan dalam permainan komputer, dan JavaScript, suatu standar yang sangat berpengaruh yang didukung oleh hampir semua penjelajah web di pasaran.


  • Bahasa pemrograman (programming) adalah bahasa yang dapat diterjemahkan menjadi kumpulan perintah-perintah dasar. Penerjemahan dilakukan oleh program komputer yang disebut kompilator (compiler). Setiap bahasa pemrograman mempunyai kompilatornya sendiri. Contohnya, kompilator C++ tidak akan mengerti program yang ditulis dengan bahasa Java. Sintaks dari bahasa pemrograman lebih mudah dipahami oleh manusia daripada sintaks perintah dasar. Namun tentu saja komputer hanya dapat melaksanakan perintah dasar itu. Maka di sinilah peran penting kompilator sebagai perantara antara bahasa pemrograman dengan perintah dasar.

    Kegiatan membuat program komputer dengan menggunakan bahasa pemrograman disebut pemrograman komputer. Contoh bahasa pemrogaman adalah bahasa FORTRAN, COBOL, BASIC, JAVA, dan C++.

No comments:

Post a Comment